Anotatif

8/31/24

OLXMobbi: Permudah Jual-Beli Mobil Bekas di Indonesia

OLXMobbi: Permudah Jual-Beli Mobil Bekas di Indonesia

Olxmobbi ahlinya mobil bekas di Indonesia

Membeli mobil bekas seringkali menimbulkan banyak keresahan. Salah satunya adalah soal kualitas kendaraan. Ditambah dengan harga yang tidak sesuai dengan kualitas mobil bekas.

Lantas bagaimana cara untuk memastikan mobil bekas yang kamu pilih berkualitas baik? Jawaban pastinya yakni dengan menggunakan layanan OLXMobbi.

Yap, OLX mengeluarkan layanan OLXMobbi si ahli mobil bekas. Supaya semakin memahami layanan ini, simak ulasan Anotatif berikut, yuk!

Kenali OLXMobbi, Layanan Jual-Beli Mobil Bekas Terbaik di Indonesia

Olxmobbi ahlinya mobil bekas berkualitas

OLXMobbi adalah salah satu inovasi layanan dari marketplace OLX. Layanan ini dirancang secara khusus untuk mempermudah transaksi mobil bekas.

Pasalnya OLXMobbi menawarkan solusi mudah untuk proses jual beli mobil bekas. Sebab, layanan ini menggabungkan kemudahan teknologi digital dengan jaringan offline yang luas.

Jaringan oflline OLXMobbi meliputi toko dan inspection center yang tersebar di 10 kota besar di Indonesia. Meliputi Jabodetabek, Bandung, Surabaya, Semarang, Denpasar, Pekanbaru, Palembang, Medan, dan Balikpapan.

Membuat pengguna dapat menjual dan membeli mobil bekas dengan lebih percaya diri. Pasalnya dengan layanan inspeksi dari tim OLXMobbi, mobil bekas yang akan diperjual-belikan pasti memiliki kualitas terbaik.

Inovasi ini membuat OLXMobbi Ahlinya Mobil Bekas bisa menjadi pilihan utama untuk mencari mobil bekas dengan kualitas terbaik di Indonesia.

Nikmati Transaksi Mobil Bekas, Bebas Khawatir di OLXMobbi

olxmobbi ahlinya mobil bekas yang aman dan nyaman

Melakukan transaksi jual-beli mobil bekas terkadang memang membuat khawatir. Terutama mengenai keamanan dan kualitas dari mobil bekas itu sendiri.

Namun, dengan adanya OLXMobbi, kamu bisa lho melakukan proses jual-beli mobil bekas tanpa harus khawatir. Pasalnya layanan ini memanfaatkan teknologi dan kolaborasi dengan Grup Astra.

Jadi, pengguna layanan OLXMobbi dapat menikmati layanan sebagai berikut.

1. Inspeksi profesional dari tim ahli

Setiap mobil yang dipasarkan di OLXMobbi telah melewati proses inspeksi yang ketat oleh tim ahli. Sehingga dapat dipastikan bila kendaraan memiliki kualitas yang layak.

Sementara bagi pengguna yang ingin menjual mobil, OLXMobbi menyediakan layanan home inspection. Dengan layanan ini, tim ahli akan datang ke rumah untuk melakukan inspeksi.

Jadi, penjual mobil tidak perlu repot membawa mobil ke inspection center. Sehingga cocok untuk kamu yang tidak punya banyak waktu untuk sekedar mengurus proses jual-beli mobil.

2. Jaminan pembelian

Untuk memberikan rasa aman dan nyaman, OLXMobbi menawarkan beragam jaminan pembelian yang menarik, lho. Seperti garansi mesin dan tranmisi hingga 1 tahun dan jaminan 7 hari uang kembali.

Dengan jaminan tersebut, tentu akan memberikan ketenangan batin kepada para pembeli mobil bekas. Sebab, kita menjadi tahu kalau kualitas mobil bekas yang diperjual-belikan masih sangat layak.

3. Layanan asuransi

Kamu juga bisa menikmati layanan asuransi jika melakukan jual-beli mobil bekas di OLXMobbi. Pasalnya layanan ini bekerjasama dengan ACC dan Toyota Astra Financial Service.

Kedua perusaahan di Grup Astra tersebut menyediakan layanan pembiayaan yang fleksibel. Dengan dukungan dari Grup Astra tentu akan membuat proses pembayaran di OLXMobbi semakin mudah.

4. Proses transaksi yang secepat kilat

Proses transaksi mobil bekas di OLXMobbi dilakukan secara transparan. Setelah proses inspeksi selesai dan kesepakatan tercapai, proses transaksi bisa segera diselesaikan.

Bahkan kamu bisa menyelesaikan proses transaksi hanya dalam kurun waktu 1 jam, lho. Pembayarannya pun akan segera ditransfer setelah semua dokumen lengkap. Cepat banget, 'kan?

5. Layanan tukar-tambah

OLXMobbi juga bekerjasama dengan Auto2000 dan Astra Daihatsu. Di mana ini memberikan opsi tukar-tambah mobil bekas yang lebih luas pada pelanggan.

Layanan ini tentu memungkinkan untuk kamu yang ingin menjual mobil lama. Lantas menggantinya dengan mobil baru atau mobil bekas lainnya yang sangat diimpikan.

Keamanan dan kenyamanan transaksi mobil bekas di OLXMobbi semakin bisa kamu rasakan. Pasalnya OLXMobbi merupakan gabungan dari tiga entitas platform jual-beli mobil bekas di antaranya Mobil88, Mobbi, dan OLX Autos.

Membuat proses transaksi jual-beli dan tukar tambah kendaraan semakin mudah nan cepat. Sebab, dengan bergabungnya tiga entitas tersebut membuat jaringan OLXMobbi semakin luas.

Cara Mudah Menjual Mobil Bekas dengan OLXMobbi, Rasakan Bedanya!

olxmobbi ahlinya mobil bekas cara membeli mobil bekas layak pakai

Menjual mobil bekas kini bisa dilakukan dengan mudah dan cepat berkat OLXMobbi Ahlinya Mobil Bekas. Lantas bagaimana cara menjual mobil di OLXMobbi? Simak langkah-langkahnya berikut!

  • Mengunjungi website OLXMobbi, kemudian melakukan cek harga dengan mengisi data spesifikasi mobil. Setelah mengisi spesifikasi, maka estimasi harga mobil akan tersedia di layar.
  • Booking jadwal inspeksi mobil. Setelah deal dengan estimasi harga, selanjutkan kamu perlu menentukan jadwal inspeksi mobil yang akan dijual. Di sini kamu bisa menentukan home inspection atau datang langsung ke inspection center.
  • Menyiapkan barang-barang yang dibutuhkan. Apabila datang ke toko, selain mobil yang ingin dijual, sebaiknya jangan lupa untuk menyiapkan:
    • Dokumen kepemilikan seperti STNK, BPKB, SPH, dan Faktur.
    • Plat asli nomor kendaraan.
    • Buku garansi dan dokumentasi riwayat servis.
    • Kunci mobil cadangan.
  • Penawaran harga. Setelah proses inspeksi selesai, maka tim dari OLXMobbi akan memberikan penawaran harga. Apabila kamu sepakat, maka uang akan segera ditransfer hanya dalam kurun waktu 1 jam.

Panduan Lengkap Belanja dengan OLXMobbi, Beli Mobil Bekas dengan Percaya Diri!

olxmobbi ahlinya mobil bekas cara membeli mobil bekas terbaik

Kehadiran OLXMobbi tentu membawa angin segar untuk kamu yang ingin membeli mobil bekas. Bilamana kamu masih bingung, simak panduan lengkap membeli mobil bekas di OLXMobbi berikut.

  • Mengunjungi website OLXMobbi. Kamu bisa melihat-lihat mobil yang terpampang di beranda website. Bisa juga mencari mobil impian dengan memanfaatkan kolom pencarian.
  • Setelah menemukan mobil yang diinginkan, kamu bisa langsung memilih tanggal untuk test drive. Namun, bila dirasa masih ragu, silakan menggunakan layanan telepon atau chat untuk bertanya lebih lanjut mengenai kondisi mobil.
  • Bila telah yakin silakan memilih tanggal dan lokasi untuk test drive.
  • Selanjutnya datang ke lokasi test drive pada waktu yang telah ditentukan.
  • Yap, langkah berikutnya kamu bisa mencoba mobil pilihanmu. Bila merasa cocok, kamu pun bisa langsung melakukan transaksi pembelian.

Layanan Jual-Beli Mobil Bekas Terdepan: Kenapa Harus OLXMobbi?

olxmobbi layanan jual-beli mobil bekas di indonesia

OLXMobbi adalah pilihan terbaik untuk transaksi mobil bekas berkualitas terbaik di Indonesia. Sebab, OLXMobbi memiliki beberapa keunggulan:

  • Mobil yang lulus inspeksi dan bergaransi hingga 1 tahun.
  • Ada jaminan uang kembali selama 7 hari yang membuat pembeli lebih yakin jika kualitas mobil bekas layak digunakan.
  • Gratis biaya perawatan hingga 30.000 Km.
  • Layanan test drive agar kamu bisa mencoba mobil sebelum melakukan proses pembelian.
  • Proses transaksi penjualan yang anti-ribet.
  • Uang penjualan mobil bekas segera cair hanya dalam waktu 1 jam.
Dengan segala keunggulan OLXMobbi, tentu membuat jual beli mobil bekas semakin lebih aman dan menyenangkan. Hal ini tentu senada dengan tagline OLXMobbi Ahlinya Mobil Bekas.

Sebab, OLXMobbi memang se-ahli itu dalam menangani transaksi jual-beli mobil bekas. Pokoknya sat-set banget, deh!
Artikel ini ditulis dalam rangka mengikuti OLXMobbi Blog Competition 2024.

8/10/24

Ini 7 Cara Mencari Uang di Internet dengan Menulis

Ini 7 Cara Mencari Uang di Internet dengan Menulis

cara mencari uang di internet dengan menulis

Mencari uang melalui internet ada banyak macamnya. Salah satu caranya mencari uang di internet dengan menulis.

Untuk lebih jelasnya, simak tujuh pekerjaan yang bisa menghasilkan uang dari internet hanya dengan kemampuan menulis berikut.

1. Menjadi penulis lepas

cara mencari uang di internet sebagai penulis lepas
ilustrasi pria menulis (pexels.com/Tima Miroshnichenko)

Freelance writer di internet ini ada banyak macamnya. Mulai dari editor lepas, data entry, akuntan hingga content writer lepas. Pekerjaannya tergantung dari permintaan klien.

Salah satu pekerjaan lepas yang penulis jalani saat ini adalah content writer. Biasanya penulis mendapatkan pekerjaan untuk menulis artikel berbagai macam tema dari klien.

Mulai dari tema teknologi yang selaras dengan blog ini. Hingga tema keuangan yang membuat penulis harus banyak belajar lagi.

Untuk mendapatkan klien, kamu bisa mendaftarkan diri ke marketplace khusus freelancer. Misalnya seperti Sribu dan Projects.co.id.

Di mana kedua marketplace tersebut milik orang Indonesia. Jadi, ada banyak pekerjaan dengan bahasa Indonesia.

2. Menulis cerita melalui aplikasi berbayar

cara mencari uang di internet sebagai penulis novel online
ilustrasi penulis novel online (pexels.com/Anna Shvets)

Menulis cerita juga bisa untuk mencari uang di internet, lho. Sebab, ada beberapa platform atau aplikasi yang membayar penulis ceritanya.

Misalnya seperti Fizzo yang memberikan bayaran sesuai dengan kontrak. Ada juga Karyakarsa, di platform ini kamu bisa menjual cerita sesuai dengan harga yang diinginkan.

Lalu ada Rakata milik penerbit Mizan. Apabila menulis di sini ada kesempatan ceritamu akan diterbitkan oleh Mizan. Nah, jika diterbitkan tentu akan mendapatkan uang, 'kan?

Baca Juga: Temukan Peluang dan Ide Usaha di Undercover Sesuai dengan Passion Milikmu

3. Menjadi copywriter

cara mencari uang di internet sebagai copywriter
ilustrasi copywriter (pexels.com/Andrew Neel)

Selain artikel dan cerita, copywriting juga bisa menghasilkan uang. Ini sebenarnya adalah salah satu teknik menulis. Di mana penulis akan melakukan soft-selling produk pada tulisannya.

Pekerjaan ini mirip dengan sales, tapi mereka bekerja melalui media sosial dan internet. Untuk mendapatkan pekerjaan ini tentunya kamu perlu belajar menulis sesuai dengan EYD.

Juga mengetahui teknik menulis soft selling yang bisa menggiring pembaca untuk membeli produk tersebut. Selanjutnya tinggal cari customer di marketplace freelancer.

4. Jasa admin sosial media

cara mencari uang di internet jasa admin sosial media
ilustrasi admin sosial media (pexels.com/cottonbro studio)

Cara mencari uang di internet berikutnya yaitu menjadi admin sosial media. Menjadi admin berarti kamu bertanggung jawab mengelola akun sosial media untuk individu, merek, atau bisnis.

Tugasnya kurang-lebih mencakup membuat dan menjadwalkan postingan konten. Merespons komentar dan pesan serta memantau kinerja aku.

Bilamana ingin menjadi admin media sosial, kamu bisa belajar dengan mengelola akun sosial pribadimu. Kemudian pelajari tren sosial media dan alat manajemen seperti Hootsuite atau Buffer.

Kemudian buat penawaran dan promosikan jasa menjadi admin sosial media melalui platform online. Kamu pun bisa melakukan promosi melalui media sosial.

5. Mengirim tulisan ke portal online

cara mencari uang di internet dengan menulis di portal online
ilustrasi wanita menulis (pexels.com/Vlada Karpovich)

Hobi menulis bisa untuk mencari uang di internet. Bila enggan menjadi novelis, kamu bisa mengirim tulisan ke portal online.

Ada beberapa portal online yang menerima tulisan kontributor. Seperti IDN Times, Suara.com, dan Mojok. Biasanya portal-portal tersebut menawarkan pembayaran per artikel terbit.

Baca Juga: Ini 5 Alasan Kenapa Millenial dan Generasi Z Butuh Aplikasi IDN Times Ada di Gawainya!

6. Menjadi seorang blogger

cara mencari uang di internet sebagai blogger
ilustrasi seorang blogger (pexels.com/Andrew Neel)

Langkah mencari uang di internet keenam yakni dengan menjadi seorang blogger. Di mana kamu bisa menulis beragam topik yang menarik bagi audiens.

Setelah menjadi blogger kamu bisa mendaftarkan blogmu ke Google Adsense. Kemudian mencari uang dari content placement dan afiliasi.

7. Menulis cerpen ke Kompas

cara mencari uang di internet dengan mengirim cerpen ke kompas
ilustrasi orang menulis cerpen (pexels.com/Peter Olexa)

Tips mencari uang di internet terakhir yaitu dengan menulis cerpen dan mengirimkannya ke Kompas. Media berita terbesar di Indonesia ini menerima tulisan fiksi seperti cerpen.

Untuk bisa mendapatkan uang dari cerpen, kamu bisa mengirim naskah melalui email redaksi Kompas. Pastikan jika kamu telah menulis sesuai dengan syarat-syarat cerpen Kompas.

Hal ini tentu agar cerpen buatanmu tidak mudah ditolak oleh kurator. Apabila terbit, pihak redaksi akan mengabari dan memberikan honor kepada penulis.

Nah, itulah tujuh cara mencari uang di internet dengan kemampuan menulis. Dengan peluang yang ada kamu bisa mendapatkan uang hanya dengan duduk di depan layar.

Jadi, tunggu apa lagi? Mari mulai membangun karier menulis dengan beberapa rekomendasi pekerjaan di atas.

7/15/23

Awasi! Ini 7 Tanda Teman Menggunakan WhatsApp MOD

Awasi! Ini 7 Tanda Teman Menggunakan WhatsApp MOD

tanda teman menggunakan whatsapp mod

Pernah mendengar tentang WhatsApp MOD? Pasti kalau kamu anak gen-Z atau pengguna aktif Twitter tak akan asing dengan nama aplikasi tersebut

Pasalnya beberapa waktu yang lalu banyak cuitan yang membahas tentang bahaya menggunakan WA MOD. Di mana aplikasi ini sering digunakan oleh anak gen-Z.

Sebab, dianggap lebih menguntungkan dari segi fitur. Hanya saja ada banyak hal yang harus dipikirkan lagi jika ingin menggunakan aplikasi ini, Guys.

Supaya lebih paham lagi, simak ulasan Anotatif tentang WhatsApp MOD berikut. Kenali juga tanda-tanda teman yang menggunakan aplikasi ini.

Apa itu WhatsApp MOD?


WhatsApp MOD adalah sebuah aplikasi tiruan dari WhatsApp resmi yang dibuat oleh pihak ketiga atau keempat. Aplikasi ini dibuat dengan memodifikasi aplikasi WhatsApp.

Fitur-fitur yang ditambahkan oleh pihak ketiga inilah yang membuat WA MOD populer. Sebab, fitur-fitur tersebut terbilang canggih dan membuat penggunanya merasa terbantu.

Terutama dalam masalah pembatasan privasi. Pasalnya WhatsApp MOD menawarkan fitur pembatasan privasi yang lebih lanjut.

Misalnya seperti penguncian obrolan dengan kata sandi atau sidik jari. Sehingga membuat orang lain tidak bisa membuka chat tanpa sepengetahuan pengguna.

Meskipun terlihat menggiurkan, perlu digaris-bawahi jika aplikasi WhatsApp MOD ilegal. Di mana penggunaannya menyalahi aturan pelayanan WhatsApp resmi.

Sehingga untuk mendapatkannya sangat sulit. Bila ingin mengunduh WhatsApp MOD kamu perlu mencari linknya melalui web-web di internet atau website pengembangnya.

Baca juga: Cara Mengatur Tampilan Hacker's Keyboard seperti Keyboard Komputer

Bahaya menggunakan WhatsApp MOD


Apakah kamu tergiur menggunakan WhatsApp MOD? Mau download dan mencari linknya di mana? Sayangnya Anotatif tidak punya link download-nya.

Namun, sebelum mengunduh WA MOD perhatikan beberapa bahayanya berikut, yuk!

  • Mengunduh WA MOD membuat HP berisiko terkena serangan malware, karena WA MOD bisa saja hanya aplikasi siluman. Pasalnya aplikasi tidak diunduh pada toko resmi seperti App Store atau Playstore.
  • Penggunaan WhatsApp MOD bisa membuat akun WhatsApp diblokir atau di-banned permanen. Hal ini karena telah menyalahi aturan WhatsApp resmi.
  • WhatsApp MOD meningkatkan risiko serangan virus bahaya seperti trojan pada HP. Ini karena diunduh dari sembarangan web. Juga akibat dari penginstalan WA MOD yang harus mematikan fitur Google Play Protect yang berfungsi untuk mendeteksi aktivitas aplikasi berbahaya di HP.
  • Berisiko data pengguna bocor karena aplikasi WhatsApp MOD dibuat oleh pihak ketiga atau keempat. Di mana kita tidak tahu kredibilitas dari developer tersebut.
  • Chat bisa disadap karena WhatsApp MOD tidak memiliki fitur encryption end-to-end yang bisa mengamankan percakapan dari pihak luar.
Itulah Guys bahaya menggunakan WhatsApp MOD, masih mau menggunakannya?

7 tanda teman menggunakan WA MOD


Jika kamu tak menggunakan WA MOD tapi malah curiga jika temanmu menggunakannya. Temukan ciri-ciri pengguna WhatsApp MOD berikut.

1. Memperhatikan 'Last Seen' yang ada di profil teman

Di dalam aplikasi WhatsApp resmi, fitur Last Seen berguna untuk menunjukkan kapan terakhir kali seseorang aktif di WhatsApp. Fitur ini biasanya dapat dilihat secara real-time.

Namun, fitur Last Seen WA MOD biasanya tidak dapat diperbarui. Keterangan yang ditampilkan hanya mencerminkan waktu saat aplikasi tersebut diunduh untuk pertama kalinya.

Contohnya jika WhatsApp MOD diunduh pada tahun 2022, maka Last Seen akan tertera sebagai 'terakhir aktif 2022', meskipun pengguna tersebut aktif menggunakan aplikasi hingga hari ini.

2. Tidak ada status online di profil

Salah satu tanda bahwa temanmu menggunakan WhatsApp MOD adalah tidak adanya status online di profil. Dalam aplikasi WhatsApp resmi, status online menunjukkan bahwa seseorang sedang aktif menggunakan WhatsApp.

Namun, pada WhatsApp MOD pengguna bisa menon-aktifkan atau menyembunyikan informasi tersebut. Sehingga kamu tak akan bisa mendeteksi apakah ia tengah online atau tidak.

Nah, untuk melihatnya cukup perhatikan saja di toolbar saat chatting denganmu, apakah notifikasi online tersedia di sana. Jika tidak ada, bisa jadi temanmu menggunakan WA MOD.

3. Notifikasi mengetik dan merekam audio tidak terlihat

Biasanya, ketika seseorang mengetik pesan atau merekam pesan suara di WhatsApp resmi, notifikasinya akan terlihat oleh penerima. Namun, pada WhatsApp MOD, notifikasi seperti itu mungkin tidak terlihat. Hal ini karena pengguna WA MOD dapat menonaktifkan fitur tersebut.

4. Chat dibalas meski notifikasi hanya centang satu

Di WhatsApp resmi, pesan yang dikirim pengguna akan memiliki tanda centang satu. Saat pesan terkirim dan terbaca akan berubah menjadi dua centang dengan warna biru.

Namun pada WhatsApp MOD, meskipun hanya centang satu pesanmu mungkin saja sudah dibalas olehnya. Perhatikan saja tanda centang ini dengan seksama.

Bilamana masih satu dan teman bisa membalas, besar kemungkinan ia menggunakan WA MOD. Waspadalah, Guys!

5. Bisa mengomentari statusmu tanpa ada di daftar lihat

Pada WhatsApp resmi, jika seseorang melihat status milikmu, maka akan muncul di dalam daftar. Namun pada WhatsApp MOD, temanmu bisa melihat statusmu tanpa muncul di daftar lihat.

Hal ini karena WhatsApp MOD memiliki fitur yang dapat menyembunyikan view pada status teman. Coba perhatikan apakah ada akun temanmu yang seperti itu.

6. Status video dengan durasi yang panjang

WhatsApp resmi memiliki batasan durasi untuk status video yakni 30 detik. Namun pada WhatsApp MOD, ada fitur yang bisa membuat status video berdurasi sampai 5 menitan.

Nah, bila temanmu bisa membuat status lebih dari 30 detik, berarti ia menggunakan WA MOD. Namun, untuk melihat tanda ini kemungkinannya kecil.

Pasalnya jika mereka membuat status video panjang, hal tersebut bisa terdeteksi oleh WhatsApp resmi. Sehingga membuat akun mereka terancam kena banned.

7. Emotikon teman di obrolan sering rusak

Pada WhatsApp MOD, developer pihak ketiga juga menyiapkan beragam emotikon. Bahkan beberapa aplikasi WA MOD mengklaim telah menambahkan ribuan emotikon gratis.

Hanya saja, jika kamu menggunakan WhatsApp resmi, emotikon mungkin tidak akan terbaca. Hal ini karena file emotikon tak dikenali oleh aplikasi resmi.

Apa yang harus dilakukan jika teman menggunakan WhatsApp MOD?

Jika kamu mengetahui teman menggunakan WhatsApp MOD. Sebaiknya beritahu dia tentang risiko bahaya yang mengintai akibat penggunaan aplikasi tersebut.

Beritahukan jika smartphone miliknya bisa saja terkena virus dan malware. Lalu akunnya bisa saja terkena banned permanen dari WhatsApp resmi.

Selanjutnya ajak dia untuk kembali menggunakan WhatsApp resmi. Namun, jika ia tetap ngeyel sebaiknya jaga privasi data milikmu sendiri.

Caranya dengan tidak membagikan informasi sensitif. Misalnya seperti tanggal lahir atau masalah pekerjaan dengan temanmu melalui WhatsApp.

Ajak mereka untuk berkomunikasi mengenai pekerjaan menggunakan aplikasi pesan singkat lainnya seperti Telegram. Hal ini demi menghindari kebocoran data.

Yeah, kurang-lebih begitulah pembahasan mengenai tanda-tanda jika teman menggunakan WhatsApp MOD. Semoga artikel ini membantumu, ya!

6/12/23

Cara Mengatur Tampilan Hacker's Keyboard seperti Keyboard Komputer

Cara Mengatur Tampilan Hacker's Keyboard seperti Keyboard Komputer

cara mengatur tampilan hacker's keyboard

Bila kamu suka main game, pasti tahu dengan aplikasi keyboard yang satu ini. Pasalnya aplikasi Hacker's Keyboard sering digunakan para gamers untuk bermain games.

Sebab, aplikasi keyboard yang satu ini lebih responsif daripada aplikasi keyboard lain yang sering lag. Menariknya lagi, keyboard ini juga enak untuk menulis.

Pasalnya punya beberapa fitur yang tidak ada di keyboard bawaan HP. Misalnya saja fitur keyboard tab spasi.

Bahkan adanya fitur seperti Ctrl dan Alt, membuatnya bisa digunakan untuk coding di HP. Penulis sendiri sering menggunakan aplikasi ini untuk membenahi code html di Anotatif.

Supaya lebih jelas, berikut ada rangkuman tentang Hacker's Keyoard serta cara memasang dan mengatur tampilannya.

Mengenal Hacker's Keyboard

cara mengatur tampilan hacker's keyboard

Hacker's Keyboard adalah aplikasi keyboard untuk perangkat Android. Dirancang dengan tujuan memberikan pengalaman pengetikan yang lebih lengkap dan responsif.

Aplikasi ini menawarkan tampilan keyboard lima baris. Lengkap dengan tombol-tombol yang biasanya ditemukan pada keyboard fisik. Misalnya seperti tombol Tab, Esc, dan Ctrl.

Hal ini tentu membuatmu bisa menikmati pengalaman mengetik layaknya dengan keyboard fisik di komputer. Apalagi tombol-tombol numerik ada di atas.

Tentu akan semakin mempermudah akses dan penggunaan. Sebab, sangat mirip dengan keyboard konvensional. Aplikasi ini awalnya dirancang untuk tablet.

Namun, ternyata dapat digunakan dengan lancar pada smartphone. Hal yang menarik, Hacker's Keyboard memiliki ukuran relatif kecil hanya sekitar 1,8 MB, lho!

Apa keunggulan dari Hacker's Keyboard?

cara mengatur tampilan hacker's keyboard

Salah satu keunggulan dari Hacker's Keyboard adalah kemampuannya dalam merespons input dengan cepat. Di mana membuatnya menjadi pilihan populer di kalangan gamers.

Responsivitas yang tinggi ini memberikan pengalaman pengetikan yang lebih lancar. Pun mengurangi keterlambatan atau lag yang sering terjadi pada keyboard aplikasi lainnya.

Selain itu, Hacker's Keyboard juga menyediakan beberapa fitur yang tidak ada pada keyboard bawaan HP. Misalnya fitur keyboard tab spasi yang memudahkan penulisan di HP.

Fitur lainnya yang menarik ialah tombol Ctrl dan Alt. Di mana tombol ini memungkinkan penggunaan Hacker's Keyboard untuk kegiatan coding di HP.

Cara memasang Hacker's Keyboard di HP

cara mengatur tampilan hacker's keyboard

Setelah mengunduh aplikasi Hacker's Keyboard, apakah kamu masih bingung dengan cara memasangnya? Bila kamu bingung dan ingin tahu, cek caranya berikut.

  1. Pertama download aplikasi Hacker's Keyboard dari Playstore atau store online lain bawaan HP.
  2. Setelah terinstal, buka aplikasi Hacker's Keyboard.
  3. Kemudian klik menu Enabled Keyboard yang ada di pojok kiri atas. Sehingga kamu akan dibawa ke laman pengaturan Bahasa & Masukan dari HP.
  4. Selanjutnya tinggal ketuk atau geser toggle ke kanan untuk mengaktifkan Hacker's Keyboard. Setelah pengaktifan pasti akan ada peringatan yang mengatakan untuk wasapada jika aplikasi ini mengumpulkan data dan kata sandi. Klik Iya untuk menyetujui. Catatan: setiap aplikasi keyboard selain bawaan HP yang terpasang pasti akan ada pop-up seperti ini. Bahkan keyboard Google dan keyboard BCA juga mendapatkan peringatan ketika toggle di klik.
  5. Setelah itu klik menu Keyboard & Masukan, lalu pilih Hacker's Keyboard.
  6. Jika, sudah kamu tinggal klik menu Test yang ada pada aplikasi Hacker's Keyboard. Di mana ketika diketuk keyboard akan muncul di layar HP.
Dengan mengikuti langkah-langkah di atas kamu bisa memasang Hacker's Keyboard dengan mudah di HP.

Cara mengatur tampilan Hacker's Keyboard seperti tata letak keyboard fisik

cara mengatur tampilan hacker's keyboard

Jika hanya dipasang saja, tampilan pada Hacker's Keyboard akan sama dengan versi keyboard HP. Perbedaannya hanya ada pada tombol tab di sisi kanan spasi.

Akan tetapi jika kamu memiringkan HP, tata letak Hacker's Keyboard pasti akan seperti versi komputer. Nah, hal ini pasti membuat sedikit kecewa dan bingung, 'kan?

Namun, kamu jangan bingung. Sebab, ada cara untuk mengaturnya agar kamu bisa menggunakan Hacker's Keyboard layaknya keyboard fisik pada posisi potrait.

Kalau mau tahu, simak langkah-langkah berikut dengan seksama, ya!

  1. Buka aplikasi Hacker's Keyboard, kemudian klik menu Setting.
  2. Selanjutnya klik menu Keyboard mode, potrait, maka akan muncul pilihan layout untuk tombol Hacker's Keyboard.
  3. Pilih salah satu opsi yang memiliki tulisan 5-row. Namun, jika kamu benar-benar ingin membuat tata letak seperti keyboard fisik pilih opsi Full 5-row Layout.
  4. Setelah itu klik tombol kembali dan tekan menu Test untuk melihat tampilan apakah telah sesuai dengan yang diinginkan. Bila sudah sesuai, kamu bisa kembali dan menggunakan aplikasi ini untuk menulis atau belajar coding.
Catatan

Mengingat jika layar smartphone ini cukup kecil, sebaiknya kamu memilih versi 5-row Compact Layout. Hal ini hanya demi kenyamanan dalam penggunaan dan proses pengetikan. 

Ya, kurang lebih seperti itulah cara memasang dan mengatur Hacker's Keyboard agar memiliki tata letak seperti keyboard fisik.

Apakah sudah menjawab rasa ingin tahumu, Guys? Kalau belum silakan tanya di komentar, ya!

6/11/23

5 Aplikasi untuk Menulis Dokumen di HP Android

5 Aplikasi untuk Menulis Dokumen di HP Android

Aplikasi untuk menulis di android

Dalam era digital saat ini, kebutuhan untuk menulis dan mengedit dokumen secara praktis dan efisien semakin meningkat. Namun, dengan perkembangan teknologi, sekarang kita juga bisa menulis dokumen di HP Android dengan mudah. Hal ini tentu karena adanya beberapa aplikasi pengolah kata yang kompatibel di smartphone.

Bahkan aplikasi pengolah kata ini tak hanya ada satu, tapi ada lima aplikasi. Di mana kelima aplikasi pengolah kata berikut memiliki fitur yang fungsional. Sehingga membuat pengalaman menulis dokumen di HP semakin nyaman dan produktif.

1. WPS Office

Aplikasi untuk menulis dokumen di HP
Foto dari wps.com

Pertama ada WPS Office, di mana ini adalah salah satu aplikasi pengolah kata yang populer untuk perangkat Android. Dikembangkan oleh Kingsoft Office, WPS Office menyediakan berbagai fitur yang memungkinkan pengguna untuk membuat, mengedit, dan mengelola dokumen di HP.

Fitur-fitur utama WPS Office meliputi:

Pengolah Kata

WPS Office dilengkapi dengan pengolah kata yang komprehensif. Kamu bisa membuat dokumen teks, mengatur paragraf, serta menambahkan catatan kaki dan daftar isi. Selain itu, ada juga fitur pengoreksi ejaan dan tata bahasa yang akan meminimalisir kesalahan penulisan.

Kompatibilitas Dokumen

Aplikasi ini mendukung berbagai format dokumen populer seperti doc, docx, txt, dan pdf. Hal ini memungkinkan pengguna untuk membuka dan mengedit dokumen yang dibuat menggunakan aplikasi pengolah kata lainnya. Pastinya tanpa harus kehilangan format atau konten.

Fitur Kolaborasi Real-Time

Dengan WPS Office, kamu bisa berkolaborasi secara real-time dengan orang lain pada dokumen yang sama. Fitur ini membuat pengguna bisa bekerja sama secara tim atau berbagi dokumen dengan mudah. Juga bisa melihat perubahan yang dilakukan oleh pengguna lain secara langsung.

Cloud Storage

WPS Office terintegrasi dengan layanan penyimpanan Cloud seperti Google Drive, Dropbox, OneDrive, dan lainnya. Sehingga kamu bisa menyimpan dokumen secara online dan mengaksesnya dari perangkat lain. Bahkan dengan fitur ini, kamu bisa berbagi dokumen dengan orang lain lebih mudah.

Antarmuka Pengguna Intuitif

WPS Office menawarkan antarmuka pengguna yang intuitif dan mudah digunakan. Tampilan yang bersih dan pengaturan menu yang terorganisir dengan baik membuat pengguna dapat dengan cepat menavigasi dan menggunakan fitur-fitur aplikasi.

Dengan fitur-fitur yang lengkap dan kemudahan penggunaan, WPS Office menjadi pilihan populer bagi pengguna Android sebagai aplikasi pengolah kata. Hal ini karena WPS Office adalah aplikasi yang handal dan berfungsi penuh di HP.

2. Microsoft Word

Aplikasi untuk menulis dokumen di HP

Aplikasi Word adalah salah satu aplikasi yang paling terkenal dan sering digunakan untuk membuat, mengedit, dan mengelola dokumen teks. Menariknya Word juga tersedia untuk perangkat HP atau smartphone.

Aplikasi Word ini adalah versi khusus yang dirancang untuk sistem operasi seperti Android dan iOS. Sehingga memungkinkan pengguna untuk mengelola atau menulis dokumen di HP secara mudah dengan portabilitas yang tinggi.

Supaya semakin mengenal dengan aplikasi ini, berikut beberapa fitur utama dari aplikasi Word di HP.

Fitur Pembuatan dan Pengeditan Dokumen

Aplikasi Word di HP memungkinkan pengguna untuk membuat dokumen teks baru atau mengedit dokumen yang ada. Pengguna dapat mengetik, mengubah format teks, menyisipkan gambar, tabel, dan grafik. Juga bisa melakukan tugas-tugas dasar seperti pemformatan paragraf, pengaturan font, dan pengaturan tata letak.

Fitur untuk Kompatibilitas dan Sinkronisasi

Aplikasi Word di HP kompatibel dengan format dokumen Word yang umum seperti .doc dan .docx. Ini membuat pengguna bisa membuka dan mengedit dokumen yang dibuat di Word versi dekstop.

Selain itu, aplikasi ini juga sering terintegrasi dengan penyimpanan awan seperti OneDrive, Google Drive, atau Dropbox. Sehingga memungkinkan sinkronisasi otomatis dokumen antara perangkat HP dan komputer.

Kolaborasi Real-Time

Fitur kolaborasi real-time juga tersedia di aplikasi Word di HP, yang memungkinkan beberapa pengguna untuk bekerja secara bersamaan pada dokumen yang sama. Pengguna dapat berbagi dokumen dengan orang lain, memberikan akses dan izin pengeditan. Bahkan bisa melihat perubahan yang dilakukan oleh pengguna lain dalam waktu nyata.

Alat Pengeditan dan Pemformatan

Aplikasi Word di HP menyediakan sejumlah alat pengeditan dan pemformatan. Di mana memungkinkan pengguna untuk memodifikasi teks, menambahkan gaya dan tema, mengubah tata letak, menambahkan header dan footer, serta membuat daftar isi. Pengguna juga dapat melakukan pengecekan ejaan dan tata bahasa.

Portabilitas dan Konektivitas

Keunggulan utama aplikasi Word di HP adalah portabilitas dan konektivitasnya. Pengguna dapat mengakses dan mengedit dokumen di mana saja dan kapan saja hanya dengan perangkat HP. Tentunya tanpa perlu ada konektivitas internet yang terhubung. Inilah membuat Word sangat nyaman untuk pekerjaan yang membutuhkan fleksibilitas mobilitas.

3. Microsoft 365

Aplikasi untuk menulis dokumen di HP

Pengolah kata selanjutnya adalah Microsoft 365. Ini adalah aplikasi dengan paket produktivitas lengkap yang terkenal di Windows. Namun, sekarang juga sudah ada versi Androidnya.

Bila mana Word hanya aplikasi untuk mengolah kata. Pada Microsoft 365 ini adalah paket lengkapnya karena menyediakan Word, Excel, dan  PowerPoint dalam satu aplikasi. Nah, supaya lebih memahami lagi, berikut fitur-fitur Microsoft 365 di HP.

Fitur yang Komprehensif

Microsoft Office di HP menyediakan akses ke semua aplikasi produktivitas utama seperti Word, Excel, PowerPoint, dan Outlook. Ini memberikan fleksibilitas dan kemampuan untuk mengelola berbagai jenis dokumen dan tugas produktivitas di satu tempat.

Ada Fitur Sinkronisasi

Aplikasi Microsoft 365 di HP terintegrasi dengan akun Microsoft, yang memungkinkan sinkronisasi otomatis dokumen dan preferensi pengguna antar perangkat. Di mana ini membuatmu bisa mengakses dan mengedit dokumen di mana saja dengan mudah.

Fungsionalitas Tinggi

Microsoft 365 di HP menawarkan fitur-fitur canggih seperti kolaborasi real-time dan pengaturan tata letak yang fleksibel. Ada juga fitur untuk mengakses ke template dan tema, alat pengeditan yang kuat, serta integrasi dengan layanan cloud populer seperti OneDrive atau SharePoint.

4. Google Docs

Aplikasi untuk menulis dokumen di HP

Google Docs adalah aplikasi pengolah kata online yang disediakan oleh Google. Dalam Google Docs, pengguna dapat membuat dam mengedit berbagi dokumen teks secara real-time dengan pengguna lain. Berikut adalah beberapa kelebihan Google Docs sebagai aplikasi pengolah kata.

Aksesibilitas

Google Docs dapat diakses melalui browser web di berbagai perangkat, termasuk HP atau smartphone. Sehingga tidak ada kebutuhan untuk mengunduh atau menginstal aplikasi tambahan. Jadi semakin memudahkan pengguna untuk mengakses dokumen di mana saja dan kapan saja.

Kolaborasi Real-Time

Fitur kolaborasi Google Docs memungkinkan beberapa pengguna untuk bekerja pada dokumen yang sama secara bersamaan. Pengguna dapat melihat perubahan yang dilakukan oleh rekan kerja secara real-time. Bahkan dapat berkomunikasi melalui fitur komentar untuk bekerja secara efektif sebagai tim.

Sinkronisasi Otomatis

Setiap perubahan yang dilakukan dalam dokumen disimpan secara otomatis saat kamu mengetik, mengedit, atau memformat teks. Ini tentu akan menghilangkan kekhawatiran tentang kehilangan perubahan atau dokumen yang tidak tersimpan secara sengaja.

Integrasi dengan Layanan Google

Google Docs terintegrasi dengan layanan Google lainnya seperti Google Drive, Gmail, dan Google Sheets. Ini memungkinkan pengguna untuk mengakses dokumen dengan mudah. Bahkan bisa menyimpan dokumen ke cloud dan berbagi dokumen melalui email atau tautan berbagi.

Fitur Pengeditan dan Format

Google Docs menyediakan sejumlah fitur pengeditan dan pemformatan yang memudahkan pekerjaan pengguna. Sebab, kamu bisa memodifikasi teks, mengatur tata letak, menambahkan gambar, hyperlink, serta membuat daftar dan tabel.

5. Polaris Office

Aplikasi untuk menulis dokumen di HP

Polaris Office adalah aplikasi pengolah kata yang populer dan banyak digunakan di HP atau smartphone. Berikut adalah kelebihan Polaris Office di HP.

Fitur Antarmuka Pengguna yang Ramah

Polaris Office menawarkan antarmuka pengguna yang intuitif dan ramah dengan tata letak yang mudah dipahami dan digunakan. Ini membuat penggunaan aplikasi lebih nyaman, terutama bagi pengguna yang belum terbiasa dengan aplikasi pengolah kata.

Kompatibilitas yang Luas

Polaris Office mendukung berbagai format dokumen. Di antanya adalah .doc, .docx, .xls, .xlsx, .ppt, .pptx, dan format-file lainnya yang umum digunakan. Tentu ini akan membantu pengguna untuk membuka, mengedit, dan menyimpan dokumen yang dibuat di aplikasi pengolah kata lain.

Fungsionalitas Pengeditan yang Kaya

Polaris Office menyediakan berbagai fitur pengeditan yang memungkinkan pengguna untuk memodifikasi dan mengubah format teks dan paragraf, menambahkan tabel, gambar, dan grafik, serta menggunakan berbagai alat bantu seperti penomoran, bullet point, dan lainnya. Fitur ini memungkinkan pengguna untuk membuat dan mengedit dokumen dengan fleksibel.

Sinkronisasi dan Penyimpanan Awan

Aplikasi Polaris Office terintegrasi dengan layanan penyimpanan awan seperti Google Drive, Dropbox, OneDrive, dan lainnya. Tentu ini akan memudahkan pengguna untuk menyimpan dan mengakses dokumen secara online.

Kolaborasi dan Berbagi

Polaris Office memungkinkan pengguna untuk berkolaborasi dalam dokumen yang sama dengan orang lain secara real-time. Pengguna dapat mengundang rekan kerja atau teman untuk bekerja bersama dalam dokumen. Di mana mereka bisa memberikan komentar, melakukan perubahan, dan melacak revisi. Selain itu, aplikasi ini juga menyediakan opsi berbagi dokumen melalui email, tautan berbagi, atau penyimpanan awan.

Kekurangan Aplikasi Pengolah Kata di HP dengan Versi Dekstop 

Aplikasi untuk menulis dokumen di HP

Meskipun aplikasi pengolah kata di HP bisa memudahkan untuk menulis, tapi tetap saja masih ada kekurangannya. Terutama jika dibandingkan dengam versi dekstop. Agar lebih jelas, berikut adalah beberapa kekurangan umum dari aplikasi pengolah kata di HP dibandingkan dengan versi desktop.

Keterbatasan fitur

Versi aplikasi pengolah kata di HP cenderung memiliki fitur yang lebih terbatas dibandingkan dengan versi desktop. Beberapa fitur lanjutan seperti pengaturan tata letak yang rumit, manajemen referensi, dan fungsionalitas makro mungkin tidak tersedia di versi HP.

Kendala layar dan pengaturan

Layar yang lebih kecil pada perangkat HP dapat menjadi kendala saat mengedit atau memformat dokumen yang kompleks. Pengaturan tata letak yang lebih rumit atau pengaturan halaman yang detail mungkin sulit dilakukan pada layar HP yang kecil.

Penggunaan sumber daya

Aplikasi pengolah kata di HP memerlukan penggunaan sumber daya perangkat seperti daya baterai, memori, dan kecepatan pemrosesan. Fitur-fitur canggih atau dokumen yang berukuran besar mungkin mempengaruhi kinerja perangkat HP dan masa pakai baterai.

Ketergantungan pada koneksi internet

Beberapa aplikasi pengolah kata di HP, seperti Google Docs memerlukan koneksi internet yang stabil untuk mengakses atau menyimpan dokumen di cloud. Jika tidak ada akses internet yang baik, pengguna mungkin menghadapi keterbatasan dalam mengedit atau mengakses dokumen secara online.

Keterbatasan integrasi

Aplikasi pengolah kata di HP mungkin memiliki keterbatasan dalam hal integrasi dengan aplikasi lain atau penyimpanan awan. Beberapa fitur atau opsi berbagi mungkin tidak sekomprehensif atau mudah diakses seperti versi desktop.

Walaupun demikian, pengolah kata di HP tetap memberikan keuntungan dalam hal portabilitas, aksesibilitas, dan kemudahan penggunaan di perangkat seluler. Pasalnya pengguna tak memerlukan perangkat seperti laptop hanya untuk menulis dokumen. Hal ini karena dengan perangkat HP mereka saja sudah bisa mengedit dan mengelola dokumen, ya meskipun dengan beberapa keterbatasan.

2/1/23

Tips Menulis di IDN Times agar Cepat Publish untuk Cari Cuan Tambahan

Tips Menulis di IDN Times agar Cepat Publish untuk Cari Cuan Tambahan

Tips menulis di IDN Times agar terbit

Sekarang ini banyak orang yang mencoba mencari uang di internet. Salah satu caranya dengan menulis di IDN Times.

Namun, nyatanya menulis artikel di sana juga cukup susah untuk terbit. Eits, tapi jangan menyerah dulu, Guys.

Sebab, semua akan berbeda kalau kamu sudah tahu alur penulisan di IDN Times. Semuanya akan mudah dan lebih mulus.

Ya, walau tak semulus jalan tol, tetapi artikel milikmu bisa langsung terbit pada hari di mana kamu submit. Mau tahu caranya?

Simak tips menulis di IDN Times yang telah Anotatif rangkum menurut pengalaman pribadi penulis yang telah menulis di sana dari tahun 2019.

1. Pahami skema penulisan di IDN Times

Tips menulis di IDN Times agar terbit

Setiap portal online memiliki skema penulisan sendiri. Begitu juga dengan IDN Times.

Asal kamu tahu bahwa skema penulisan di IDN Times ialah bentuk listicle atau per poin. Di mana minimal harus ada 3 poin untuk artikel tips atau rekomendasi.

Sementara untuk artikel yang berupa rekomendasi foto tanpa pembahasan lebih lanjut minimal harus ada 9 poin. Untuk lebih lanjut pelajari Panduan menulis di IDN Times.

Tak hanya itu saja, foto yang kamu ambil juga harus bebas lisensi. Sebaiknya gunakan foto dari Pexels, Pixabay, atau Unsplash untuk ilustrasi.

Kamu juga bisa mengambil foto dari Instagram, Twitter, atau YouTube. Namun, jika itu akun pribadi sebaiknya minta ijin ke pemiliknya agar tak melanggar hak cipta.

2. Membuat artikel yang belum ada di IDN Times

tips menulis di IDN Times agar terbit

Topik artikel yang akan kamu kirim juga penting untuk dipikirkan. Nah, agar cepat publish, sebaiknya kamu memilih topik artikel yang belum pernah ditulis di IDN Times.

Oleh karena itu, sebelum menulis cari tahu dulu apakah sudah ada artikel tersebut di IDN Times dengan mencarinya menggunakan Google. Caranya mudah, kok.

Tinggal ketikkan saja keyword dari artikel-mu lalu tambahkan tulisan IDN Times di belakangnya. Misalnya "rekomendasi film time travel IDN Times'.

Jika, sudah ada, artikel tersebut akan muncul di laman Google. Apabila sudah muncul, jangan berkecil hati dulu, Guys. Lihat dan baca artikel tersebut.

Apakah pembahasannya sama seperti ide yang ada di kepala. Kalau pembahasannya berbeda, tetap tulis saja.

Namun, kalau pembahasannya sama, coba cari sudut pandang lain. Contohnya jika rekomendasi film yang diberikan tentang time travel penuh teori sains.

Ganti saja dengan rekomendasi film time travel menyelamatkan sejarah umat manusia. Bisa juga membahas film time travel dari negara tertentu seperti Jepang atau China.

Baca Juga: Tips Memilih Pembayaran Digital untuk UMKM yang Aman agar Usaha Lancar

3. Membuat judul yang menarik perhatian editor

Tips menulis di IDN Times agar terbit

Buatlah judul yang fantastis, Guys. Supaya mampu untuk menarik perhatian editor membaca tulisanmu. Pasalnya ada banyak artikel yang masuk di IDN Times.

Kalau judul artikel-mu kurang menarik, editor pasti hanya sekedar melirik kemudian berlalu ke judul artikel lainnya. Namun, hati-hati juga saat membuat judul.

Jangan sampai clickbait yang judulnya apa, pembahasannya malah begini. Sebab, itu juga tak baik dan menyebalkan. Bahkan bisa menciptakan hoaks.

Berikut dua contoh judul artikel penulis Anotatif yang menarik dan telah terbit di IDN Times.

4. Sehari paling tidak mengirim 2-5 artikel

Menulis di IDN Times agar terbit

Langkah selanjutnya masih berkaitan dengan menarik atensi editor. Sebab, membuat judul yang fantastis belum cukup untuk membuat editor tertarik.

Kamu masih perlu mendekati dengan banyak mengirim artikel ke IDN Times. Hal ini supaya editor notice dengan tulisan-tulisan yang telah lama pending.

Saran dari beberapa penulis yang ada di grup Community Writer Surabaya, sebaiknya kamu mengirim 2-5 artikel per hari. Guna membuat editor melirik tulisanmu.

Bahkan kalau kamu rajin dan kualitas tulisan bagus. Banyak kemungkinan kalau artikel-mu lebih mudah terbit.

6. Jangan mencoba menulis artikel breaking news

Tips menulis di IDN Times agar terbit

Memang IDN Times menerima tulisan berita dari community writer-nya. Namun, sebaiknya kamu jangan menulis berita breaking news.

Sebab, kemungkinan terbitnya kecil. Sangat kecil malah. Hal ini karena artikel breaking news sudah ditulis oleh penulis in-house alias karyawan IDN.

Jadi, mau secepat apapun kamu menulis artikel breaking news, memiliki kemungkinan besar kalah dalam pertarungan. Oleh karena itu, jangan lakukan hal yang sia-sia.

7. Kuasai beberapa kategori artikel di IDN Times

Tips menulis di IDN Times agar terbit

Ada banyak kategori artikel di IDN Times, mulai dari kategori lifestyle, games, science, dan hype. Pilihlah satu sampai lima kategori.

Lalu cobalah untuk terus-menerus menulis artikel niche tersebut sampai ahli. Dengan demikian kamu bisa lebih mudah mengambil atensi dari editor.

Namun, apabila kamu ingin mengeksplorasi kategori. Tak masalah, kok!

Bahkan malah semakin baik. Sebab, kamu jadi punya banyak stok genre. Sehingga tak cepat bosan saat menulis.

8. Sabar dan berdoa serta koreksi tulisan yang pending lama

Tips menulis di IDN Times agar terbit

Tips selanjutnya sabar dan berdoa. Sebab, masa pending di IDN Times bisa sangat lama sekali.

Namun, kalau lagi beruntung atau kualitas tulisanmu bagus, juga bisa terbit secepat kilat. Paginya baru saja mengirim, eh siangnya sudah terbit.

Akan tetapi, jangan berharap lebih, nanti sakit. Sebaiknya tunggu saja artikelmu sambil menulis. Dengan begitu kamu tak akan berharap tulisan segera terbit.

Tips menulis di IDN Times agar terbit

Apabila sudah hampir sebulan artikel masih banyak yang pending. Coba buka lagi dan baca kembali.

Lalu koreksi dan cari apakah ada banyak kata-kata yang salah. Sebab, jika banyak typo, editor juga enggan untuk membenahi tulisanmu.

Mungkin juga pembahasan artikel kurang menarik. Sehingga akan membuat pembaca bosan bila diterbitkan.

Jika sudah menemukan kesalahan artikel milikmu yang pending lama. Sebaiknya tulis ulang saja lalu kirim kembali.

Cara ini sering penulis lakukan kalau ada ide yang bagus. Namun, pending sudah hampir sebulan dan banyak yang berhasil terbit.

9. Gunakan rujukan artikel luar negeri dan hindari plagiasi

Tips menulis di IDN Times agar terbit

Terakhir hindari plagiat artikel milik orang lain. Plagiat adalah kamu melakukan copy-paste artikel milik orang lain dan hanya diubah sedikit.

Jujur saja itu tidak etis sekali, menyebalkan, dan kamu akan di-blacklist jika ketahuan plagiat. Menyeramkan bukan?

Cara menghindari plagiat artikel tentu tak mudah. Sebab, terinspirasi dan plagiat itu bedanya hanya tipis.

Namun, alih-alih menggunakan spinners lebih baik ambil poin dari artikel tersebut. Terus tulis ulang dengan gaya bahasa sendiri.

Ambil poin atau inti artikelnya saja lho, ya. Selain itu, agar tak dinggap plagiat, alangkah baiknya tulislah rujukan pada artikel buatanmu.

Misalnya dengan menuliskan "Dilansir Healthline ..." pada paragraf yang penting. Lalu berikan link menuju halaman tersebut agar editor bisa melihatnya.

Tips menulis di IDN Times agar terbit

Tak hanya itu, gunakan rujukan dari artikel luar negeri. Jangan dalam negeri. Kalau dalam negeri, rujukannya dari buku. Ini sudah ketentuan dari IDN Times.

Rujukannya pun harus dari laman yang kredibel. Khususnya untuk artikel teknologi, kesehatan, dan sains.

Misalnya saja untuk rujukan artikel kesehatan sebaiknya cari dari laman seperti Mayo Clinic, Healthline, WebMD, dan Medical News Today.

Apakah kamu sudah paham, Guys? Kalau sudah silakan kembali menulis artikel di IDN Times dan dapatkan cuan tambahan yang kamu idamkan.

Lalu bagi yang belum pernah bergabung, kamu bisa langsung download aplikasinya di Play Store. Kemudian daftar dan masukkan kode: ars-pvrdcg6df73lps ya!

1/16/23

ASUS Vivobook E210MA, Laptop Murah untuk Penulis Konten Pemula

ASUS Vivobook E210MA, Laptop Murah untuk Penulis Konten Pemula

ASUS Vivobook E210MA untuk penulis konten

Tak dipungkiri menulis hanya dengan modal smartphone bisa membuat tangan lebih cepat lelah. Aku sendiri sering merasa kebas karena menulis dengan HP. Jadi, beberapa minggu terakhir ini aku berusaha untuk mencari sebuah laptop yang murah untuk menulis. Lalu akhirnya aku menemukan ASUS Vivobook E210MA.

Laptop yang satu ini memiliki beberapa spesifikasi yang cocok untuk penulis konten. Terutama yang masih pemula. Sebab, punya spesifikasi yang sudah cukup mumpuni meski dengan harga yang terjangkau. Apabila kamu tak percaya, coba simak ulasan berikut!

Bagaimana spesifikasi ASUS Vivobook E210MA?

ASUS Vivobook E210MA untuk penulis konten

Setiap ingin membeli laptop, kamu tentu perlu mengetahui spesifikasinya. Lantas mengira-ngira apakah spesifikasi dari laptop tersebut sesuai dengan kebutuhan sebagai penulis konten. Nah, untuk laptop ASUS Vivobook E210MA sendiri memiliki spesifikasi berikut.

  • Menggunakan Intel® Celeron® N4020 processor 1.1 GHz.
  • Punya memori 4GB DDR4 on board.
  • Berkapasitas storage 256GB M.2 NVMe™ PCIe® 3.0 SSD.
  • Menggunakan Intel® UHD Graphics 600.
  • Mempunyai layar ukuran 11,6 inchi dengan rasio screen to body hingga 73%. Juga rasio dalam bentuk HD 200 nits dengan anti-glare panel. Sementara untuk color gamut mampu mencapai 45% NTSC.
  • Layarnya bisa dibuka hingga 180 derajat.
  • Telah terpasang backlit dan innovative ASUS pad number.
  • Menggunakan sistem operasi windows 11.
  • Memiliki bodi rangka yang ringkas, sehingga mudah dibawa ke mana saja.

Keunggulan dari Laptop ASUS Vivobook E210MA


ASUS Vivobook E210MA untuk penulis konten

1/13/23

Bagaimana Cara Menggunakan Layanan Jasa SEO di Undercover?

Bagaimana Cara Menggunakan Layanan Jasa SEO di Undercover?

Jasa SEO Indonesia di Undercover

Sebagai pemilik blog, aku tahu bagaimana perjuangan untuk menaikkan trafik. Terutama perjuangan untuk membuat artikel berada di halaman pertama pencarian Google. Rasanya tentu tak karuan, apalagi jika mengikuti lomba blog yang syaratnya harus muncul di pencarian Google. Namun, sejak mengenal jasa SEO di Undercover, aku seperti menemukan obat dari sakit kepala.

Pasalnya hanya dengan memesan layanan SEO di Undercover, artikel-artikel milikku bisa dengan mudah tampil di laman pertama Google. Tentu saja itu tanpa harus memutar otak terlalu keras hanya untuk optimasi artikel. Hanya tinggal pesan layanan, tunggu sambil minum kopi, semuanya akan beres.

Ya, memang semudah itu, kok. Kalau kamu penasaran tentang layanan jasa SEO ini. Sebaiknya simak dan baca dengan seksama ulasanku berikut.

Mengenai Jasa SEO di Undercover


Jasa SEO Indonesia di Undercover

Jasa SEO Undercover adalah sebuah layanan optimasi search engine di Indonesia agar mendapatkan peringkat pertama di mesin pencarian. Terutama optimasi pada si Mbah Google.

Jasa optimasi ini sudah berdiri sejak lama yakni 19 tahun. Jadi, sudah tidak perlu diragukan lagi mengenai kualitas dan pelayanannya. Apalagi setiap tim di Undercover diisi oleh orang yang sudah ahli di bidangnya.

Baca juga: Temukan Peluang dan Ide Usaha di Undercover Sesuai dengan Passion Milikmu

Pelayanannya sudah seperti jutsu teleportsasi miliki Hokage Keempat. Cepat, sat-set, dan responsif banget. Jadi, semua keluhan yang kamu keluarkan akan segera mendapatkan pelayanan yang cepat dan tepat.

5 Layanan Jasa SEO Undercover


Jasa SEO Indonesia di Undercover

Tentunya ada banyak layanan dari jasa SEO di Undercover ini. Sesuai yang aku ketahui, Undercover mempunyai lima layanan jasa SEO. Agar lebih jelas akan aku jelaskan di bawah ini, jadi simak dengan baik-baik!

1. Jasa SEO paket premium dan privat

Pertama ada jasa SEO privat dan premium. Di mana bila memilih layanan ini kamu akan mendapatkan sebuah pelayanan SEO atau pemasaran dari hal yang mendasar hingga ke sifat-sifat pendukungnya.

Maksudnya mulai dari riset pasar tentang artikel dan membuat konten yang sesuai kaidah SEO. Bahkan hingga usaha menaikkan konten SEO tersebut ke permukaan search engine. Jadi, kamu tinggal melihat trafik di blog atau website pribadimu saja.

2. Konten marketing

Selanjutnya ada layanan konten marketing. Di mana layanan ini bisa kamu gunakan untuk mendapatkan artikel berkualitas untuk blog atau website milikmu. Sebab, para tim dari Undercover akan membuat konten dengan pemikiran yang orisinil di blog setiap minggu.

Jadi, akan sangat membantu untuk menjaga trafik blog apabila kamu tengah sibuk. Bahkan layanan ini akan sangat berguna untuk para blogger yang kehabisan ide artikel. Supaya bertahan dan tetap update di blog.

3. Layanan media masa

Sebagai freelance writer, terkadang aku juga sering melihat orang yang mencari jasa press release. Terkadang aku juga kasihan karena yang apply hanya segelintir orang. Hal ini tentu karena meski bisa menulis, belum tentu punya koneksi dengan editor atau penulis di media masa nasional.

Nah, apabila kamu adalah salah satu orang yang ingin mengadakan press release. Bisa menggunakan jasa layanan SEO dari Undercover ini. Sebab, ada banyak media masa nasional yang sudah bekerjasama dengan Jasa SEO Undercover.

Misalnya saja seperti Suara.com, Kompas, Merdeka, CNN Indonesia dan Liputan6. Jadi, tak ada kata pusing lagi untuk mendapatkan jasa press release guna menaikkan eksposure dari brand milikmu.

4. Sebuah pelayanan yang fokus pada ROI

Aku sendiri kurang memahami apa itu ROI dalam SEO. Ya, meski aku berkecimpung di blogger sudah lama, tapi hal ini masih baru. Namun, setahuku, ROI merupakan singkatan dari Return of Investment. Di mana berguna untuk menghitung laba dari strategi SEO yang telah kamu pilih.

Lalu untuk layanan yang diberikan oleh Undercover ini bermaksud memberikan sebuah corong konversi di website atau blog milikmu. Sehingga membuat website yang kamu miliki punya konversi tinggi dan memenuhi prospek.

5. Email marketing

Pernah mendapatkan e-mail dari website yang kamu ikuti? Email marketing adalah layanan yang berusaha untuk menggaet pembaca atau pelanggan melihat website atau membeli produk melalui pesan e-mail.

Apabila kamu ingin menggunakan cara ini untuk mempromosikan website atau produk, bisa menggunakan Jasa Email Marketing di Undercover. Sebab, e-mail marketing yang dijalankan oleh Undercover sudah terbukti mampu membangun komunikasi yang efektif dengan pelanggan.

Bagaimana cara menggunakan Jasa SEO di Undercover?


Jasa SEO Indonesia di Undercover

Tertarik menggunakan jasa layanan SEO Undercover, guys? Kalau iya, sini aku bisikkan cara untuk menggunakan jasa mereka. Caranya cukup mudah, kok.

Pertama, kamu masuk dulu ke laman Undercover. Lalu di bagian menu pilih 'Jasa SEO Indonesia', maka kamu akan dibawa ke laman dari Jasa SEO Undercover. Selanjutnya tinggal klik 'Contact' dan kamu akan dibawa untuk mengisi form tentang apa yang kamu inginkan.

Kemudian isi form tersebut dengan jelas. Terutama pada bagian yang kamu butuhkan. Selanjutnya tinggal pencet 'submit', lantas tunggu sampai pihak Jasa SEO Undercover menghubungimu. Selesai deh, mudah banget 'kan?